Notification

×

Sempat Viral, Pool Party Hotel Saat Pandemi di Samosir Dibatalkan

Sabtu, 10 Oktober 2020 | 17:13 WIB Last Updated 2020-10-10T18:17:59Z
Foto hanya ilustrasi
SAMOSIR (Kliik.id) - Rencana dua hotel di Samosir, Sumatera Utara (Sumut), menggelar pesta kolam renang alias pool party saat pandemi Corona bikin heboh. Acara itu akhirnya dibatalkan.

"Sudah dibatalkan," kata Kapolres Samosir AKBP M Saleh saat dimintai konfirmasi, Sabtu (10/10/2020).

Pjs Bupati Samosir Lasro Marbun juga mengatakan acara itu tak jadi digelar. Dia mengatakan pembatalan dilakukan setelah Dinas Pariwisata dan Polres Samosir berkoordinasi dengan pihak hotel.

"Tidak jadi. Sudah koordinasi Kepala Dinas Pariwisata Samosir bersama Polres Samosir dengan manajemen hotel, acara tersebut tidak jadi," ucap Lasro.

Sebelumnya, poster yang menunjukkan promosi acara pool party hingga pesta kembang api di dua hotel yang ada di Samosir beredar. Poster itu diunggah salah satu akun Instagram.

Dalam poster itu, terlihat foto sejumlah bintang tamu yang bakal tampil dalam acara bertajuk 'Samosir Pool Party'. Ada juga acara BBQ hingga games yang dalam poster itu ditulis bakal digelar pada Sabtu (10/10/2020). 

Sebelumnya, Pool party di salah satu kolam renang di Deli Serdang, Sumut, pernah bikin heboh. Rekaman pool party di Hairos Water Park, Deli Serdang, itu bikin heboh karena warga yang hadir terlihat tak menjaga jarak, berkerumun, berjoget, hingga saling memercikkan air satu sama lain.

Hairos Water Park kemudian ditutup Satgas COVID-19 Sumut atas perintah Gubsu Edy Rahmayadi. GM Hairos Water Park, Edi Saputra, juga ditetapkan sebagai tersangka karena diduga melanggar UU Kekarantinaan Kesehatan. (Detik)
×
Berita Terbaru Update