![]() |
Foto: Detik.com |
JAKARTA (Kliik.id) -Awal tahun 2021 Indonesia dihadapkan dengan musibah jatuhnya Pesawat Sriwijaya Air Boeing 737-500, nomor penerbangan SJ182 rute Jakarta-Pontianak.
Ungkapan duka atas peristiwa tersebut disampaikan oleh sejumlah tokoh melalui media sosialnya.
Pertama, Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menyampaikan belasungkawa terhadap jatuhnya Pesawat Sriwijaya Air SJ182 rute Jakarta-Pontianak. Peristiwa itu diakui turut membuatnya sedih.
"Kita semua berduka dan sangat sedih atas peristiwa hilangnya pesawat Sriwijaya SJ-182 Jakarta-Pontianak," tulis Sri Mulyani di akun Instagramnya, @smindrawati dikutip Minggu (10/1/2021).
Sri Mulyani berdoa agar seluruh penumpang dan kru yang ada di dalam pesawat dapat segera ditemukan. Dia juga berharap agar seluruh keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan.
"Saya berdoa agar seluruh penumpang dan awak pesawat dapat segera ditemukan. Seluruh keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan dan ketabahan dalam menghadapi cobaan ini. Al Fatihah," ucapnya.
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir juga menyampaikan hal serupa. Dia berdoa agar seluruh penumpang dan awak pesawat dapat ditemukan, sementara keluarga yang ditinggalkan bisa diberikan kekuatan.
"Innalillahi wa inna ilaihi roji'un. Turut berduka cita atas hilangnya pesawat Sriwijaya SJ 182. Teriring doa untuk seluruh penumpang dan awak pesawat. Semoga keluarga diberikan ketabahan dan kekuatan dalam menghadapi musibah ini," tulis @ericktohir.
Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahaja Purnama (BTP) atau Ahok dalam Instagramnya @basukibtp, juga menyampaikan turut berduka atas peristiwa tersebut.
"Turut berduka cita unt seluruh korban pesawat Sriwijaya #SJ182 #prayforsj182," kata Ahok seperti dikutip Minggu (10/1/2021).
Ia juga mengunggah gambar bertuliskan seluruh komisaris, direksi dan pekerja Pertamina turut berbela sungkawa atas kecelakaan pesawat Sriwijaya Air SJ182.
:Seluruh Komisaris, Direksi dan Pekerja PT Pertamina (Persero) turut berbela sungkwa kepada seluruh korban jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ-182," bunyi keterangan dalam postingan tersebut. (Dtk)