![]() |
Wali Kota Medan Bobby Nasution |
MEDAN (Kliik.id) - Penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 di Kota Medan, Sumatera Utara, rencananya akan diperpanjang. Hal itu berdasarkan tren kasus Covid-19 harian di Kota Medan yang belum menurun.
"Hari ini tanggal 9 Agustus batas PPKM Level 4 yang sudah diperpanjang kemarin. Kalau melihat grafik, kemungkinan besar Kota Medan masih diperpanjang," ujar Wali Kota Medan, Bobby Nasution kepada wartawan, Senin (9/8/2021).
Pihaknya masih menunggu Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) sebelum memperpanjang PPKM Level 4 di Kota Medan.
"Prinsipnya kami masih menunggu karena belum ada Inmendagri sampai dengan sore ini yang keluar untuk kelanjutan PPKM Level 4," kata Bobby.
Menantu Presiden Jokowi ini menjelaskan, pihaknya telah melakukan pembahasan terkait pertimbangan aturan jika PPKM Level 4 diperpanjang.
"Tadi pagi sudah kita rapatkan bagaimana penerapan PPKM Level 4 apabila dilanjutkan di Kota Medan," katanya.
Bobby mengungkapkan, ada 5 kecamatan di Kota Medan yang menjadi penyumbang kasus Covid-19 tertinggi, yakni Medan Sunggal, Medan Johor, Medan Tuntungan, Medan Selayang dan Medan Helvetia.
Dari hasil pemetaan, kata Bobby, pihaknya akan memfokuskan penanganan lebih di 5 kecamatan tersebut. Pihaknya akan melakukan pembatasan mobilitas yang lebih ketat.
"Di lima kecamatan ini akan kita batasi mobilitasnya," jelasnya.
Bobby menegaskan, terkait biaya makanan, vitamin, dan obat-obatan warga yang isolasi mandiri (Isoman) semua ditanggung oleh Pemerintah Kota Medan, tanpa terkecuali.
"Kita terus pantau dan beri perhatian kepada warga yang terpapar, jangan dikucilkan," ujarnya. (Rls)