Notification

×

Dimulai, Fit And Proper Test Jenderal Andika Digelar Terbuka-Tertutup

Sabtu, 06 November 2021 | 11:09 WIB Last Updated 2021-11-06T04:42:58Z
Uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) calon Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa yang digelar di ruang rapat Komisi I DPR RI, di kompleks MPR/DPR, Jakarta, resmi dibuka. Penyampaian visi-misi digelar Andika Perkasa digelar tertutup. (detikcom)

JAKARTA (Kliik.id) - 
Uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) calon Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa yang digelar di ruang rapat Komisi I DPR RI, di kompleks MPR/DPR, Jakarta, resmi dibuka. Penyampaian visi-misi digelar Andika Perkasa digelar tertutup.

"Mekanisme RDPU kita hari ini yaitu, yang pertama penyampaian visi misi calon Panglima TNI dilaksanakan secara terbuka, penyampaian strategi dan kebijakan dilaksanakan secara tertutup, alokasi waktu calon Panglima TNI untuk menyampaikan visi misi adalah 30 menit," kata Ketua Komisi I DPR Meutya Hafid dalam rapat dengar pendapat umum (RDPU) di ruang rapat Komisi I DPR, Sabtu (6/11/2021). 

Setelah visi-misi dan penyampaian strategi kebijakan, fit and proper test dilanjutkan sesi tanya jawab dari masing-masing fraksi di DPR. Untuk tahap ini dilaksanakan secara tertutup.

"Pendalaman tanya jawab dari fraksi-fraksi masing-masing fraksi, bapak ibu kapoksi tolong dicatat, diberikan waktu 7 menit, dilaksanakan secara tertutup. Jawaban calon Panglima TNI terhadap pertanyaan dari fraksi diberikan alokasi selama 20 menit, dilaksanakan secara tertutup," ucap Meutya.

Setelah itu, dilanjutkan dengan pendalaman dari sesi tanya jawab sebelumnya. Tahapan ini juga digelar secara tertutup.

"Pendalaman tanya jawab masing-masing anggota diberikan waktu kurang lebih 3 menit, dilaksanakan secara tertutup, dan kemudian calon Panglima TNI menjawab, diberikan alokasi waktu kurang lebih 20 menit, dilaksanakan secara tertutup," sebut Meutya. (Detik)
×
Berita Terbaru Update