Notification

×

Mensos Risma Serahkan Bantuan Korban Bencana Alam di Sumut

Jumat, 19 November 2021 | 13:01 WIB Last Updated 2021-11-19T08:35:49Z
Menteri Sosial Tri Rismaharini menyerahkan bantuan kepada korban bencana alam.
DELISERDANG (Kliik.id) - 
Menteri Sosial (Mensos), Tri Rismaharini, mengunjungi kawasan terdampak bencana tanah longsor di Dusun 3, Desa Kinangkung, Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara, Jumat (19/11/2021).

Dalam kunjungannya, Menteri Risma didampingi Wakil Bupati Deliserdang, Ali Yusuf Siregar dan pejabat lainnya. Risma terlihat berjalan kaki ke titik longsor dan menemui para korban. Risma menyerahkan bantuan logistik dan santunan.

Kepada keluarga almarhum Rasmiken Br Ginting, korban yang tewas tertimbun longsor beberapa waktu lalu, Risma menyerahkan santunan sebesar Rp15 juta.

Sementara, kepada Sama Ginting, korban luka, Risma menyerahkan Rp5 juta. Total bantuan yang diberikan Risma di Desa Kinangkung itu sebesar Rp159,967 juta.

Risma merekomendasikan kepada Camat dan Kepala Desa setempat agar lokasi longsor dilakukan relokasi.

"Melihat kondisi seperti ini, dikhawatirkan bisa terjadi longsor susulan. Kalau itu terjadi akses masyarakat bisa terputus. Ada 7 dusun yang rawan terputus aksesnya bila terjadi longsor susulan. Jadi solusinya kita akan siapkan 7 lokasi bufferstock (lumbung sosial). Gunanya sebagai cadangan makanan mereka kalau seandainya terjadi sesuatu," ujar Risma dalam keterangannya.

Kepada Wakil Bupati Deliserdang, Risma juga menyarankan agar melakukan restorasi jalan. Karena kondisi jalan sangat riskan.

"Saya lihat hunian warga juga rawan terhadap longsor. Oleh karena itu, kita akan bantu warga untuk direlokasi lahan maupun rumahnya," ujarnya.

Usai dari Sibolangit, Risma mengunjungi kawasan relokasi korban erupsi Gunung Sinabung di Desa Siosar, Kecamatan Merek, Kabupaten Karo untuk menyerahkan bantuan.

Santunan diberikan kepada 4 ahli waris korban meninggal dunia atas nama Agus Sumartono, Reza Damara, Rayhan dan Riyan Piranda. Masing-masing menerima bantuan sebesar Rp15 juta.

Kemudian santunan korban luka kepada 1 korban luka sebesar Rp5 juta. Total nilai bantuan untuk Karo sebesar Rp353,113 juta. (Rls)
×
Berita Terbaru Update