Notification

×

Sumut Jadi Provinsi Pertama Disapa Kapolri saat Sambutan Virtual Fun Bike Bhayangkara

Minggu, 19 Juni 2022 | 13:55 WIB Last Updated 2022-06-19T07:51:14Z
Fun Bike Semarak Bhayangkara di Medan, Sumatera Utara.
MEDAN (Kliik.id) - 
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan, dalam menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-76, Polri melaksanakan Fun Bike serentak di seluruh Indonesia.

Kegiatan ini diikuti total 33.170 peserta dari 34 provinsi Indonesia. Dalam laporannya, Provinsi Sumatera Utara (Sumut) mendapat keistimewaan karena yang pertama disapa oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

"Terima kasih atas solidaritas dan sinergitas yang ada di Sumut. Ini modal kita semua untuk menghadapi tugas-tugas kita ke depan," kata Listyo Sigit secara virtual dari lapangan Mabes Polri, Jakarta, Minggu (19/6/2022) pagi.

Dalam kegiatan di Kota Medan, Gubernur Sumut Edy Rahmayadi melepas sekitar 5.000 peserta Fun Bike Semarak Bhayangkara.

Kegiatan yang dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia dalam memperingati HUT ke-76 Bhayangkara ini diikuti dari berbagai kalangan, seperti TNI, Polri, berbagai instansi dan lembaga, serta masyarakat umum.

Seluruh unsur Forkopimda Sumut ikut memeriahkan kegiatan ini, di antaranya Pangdam I/BB Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin, Kepala Kejaksaan Tinggi Sumut Irdianto dan Wali Kota Medan Bobby Nasution.

"Saya sangat bersyukur Forkopimda Sumut sangat solid. Kita lengkap ada di sini, mengikuti kegiatan Fun Bike Bhayangkara. Semoga ini tetap terjaga dan terus ditingkatkan," kata Edy Rahmayadi, usai lepas peserta Fun Bike di Lapangan Benteng, Jalan Pengadilan, Medan.

HUT ke-76 Bhayangkara ini bertepatan dengan Dirgahayu Kodam I/BB, Edy Rahmayadi berharap Polda Sumut dan Kodam I/BB terus meningkatkan pelayanannya kepada masyarakat.

"Semoga kita terus bisa maksimal melayani masyarakat, memberikan yang terbaik untuk bangsa ini, khususnya Sumut," kata Edy.

Sementara itu, Kapolda Sumut Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak berterima kasih kepada seluruh Forkopimda, instansi dan masyarakat karena ikut serta memeriahkan HUT ke-76 Bhayangkara. Panca berharap kebersamaan ini terus terjaga dan ditingkatkan ke depannya.

Mengenakan bendera merah putih kecil, para peserta Fun Bike Semarak Bhayangkara mengelilingi sebagian Kota Medan. Dimulai dari Lapangan Benteng, peserta melintasi Masjid Raya Al-Mashun, Istana Merdeka, Jalan Gatot Subroto dan jalan-jalan utama Medan. (Rls)
×
Berita Terbaru Update