Elfin Elyas Nainggolan dilantik jadi Pj Bupati Tapteng. |
Edy Rahmayadi mengingatkan Elfin Nainggolan, Inspektur Inspektorat Wilayah III Kemendagri tersebut untuk menjaga netralitas di Pemkab Tapteng hingga menjelang Pilkada serentak tahun 2024.
Kepada wartawan, Elfin Nainggolan mengatakan kesiapannya menjalankan amanat Gubernur Edy Rahmayadi tersebut. Ia sepakat bahwa ASN harus netral.
"(Netralitas) itu menjadi tanggung jawab saya sebagai kepala daerah, terutama di ASN, itu memang harus netral, itu udah memang konsensus dan kesepakatan nasional. Dan saya rasa juga sudah ada edaran dari Mendagri dan juga kepala daerah untuk hal tersebut, tinggal saya tegakkan saja," ujar Elfin.
Terkait oknum-oknum ASN yang dikenal loyalis Bupati Tapteng sebelumnya, Bakhtiar Ahmad Sibarani, Elfin Nainggolan, mengaku tidak pandang bulu. Netralitas harus ditegakkan.
"Saya belum dapat informasi. Intinya ASN harus netral, dan siapa saja kepala daerah yang menjabat, harus menegakkannya," katanya.
Elfin mengaku dirinya belum mengetahuinya terkait indikasi kuatnya kendali bupati sebelumnya di tubuh Pemkab Tapteng.
"Saya belum lihat hal tersebut, saya akan mempelajarinya, dan intinya tugas saya menjaga netralitas. Saya belum bisa melihat kesana realitasnya, prinsipnya netralitas itu harus ditegakkan," tegas Elfin. (Rls)