Foto ilustrasi. |
"Ditemukan mayat laki-laki berusia 8 tahun bernama Daffa Ali di aliran sungai Bendungan Bandar Sidoras sekitar Pukul 13.00 WIB," ujar Kanit Reskrim Polsek Percut Seituan, Iptu Japri Simamora, dalam keterangannya, Sabtu (26/11/2022).
Japri menjelaskan, kejadian bermula saat korban mandi-mandi di aliran sungai Denai, Jalan Selamat, Gang Mulia, Kecamatan Medan Area, Kota Medan, pada Jumat (25/11/2022) pukul 15.30 WIB bersama teman-temannya.
"Saat itu, korban terbawa arus sungai yang sedang deras. Setelah dilakukan pencarian, akhirnya korban ditemukan hari ini," katanya.
Selanjutnya, personel Unit Reskrim Polsek Percut Seituan bersama Tim Inafis Polrestabes Medan dan personel Polsek Medan Area mendatangi rumah duka.
Petugas melakukan identifikasi dengan hasil tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban. Pihak keluarga menyatakan tidak keberatan atas tewasnya korban dan memohon tidak dilakukan autopsi.
"Tidak ditemukan kekerasan di tubuh korban. Keluarga menyatakan tidak keberatan atas meninggalnya korban dan meminta tidak dilakukan autopsi," ujarnya. (Rls)